Assalamualaikum wr wb
Halo Asbatarian.. Salah satu kegiatan
rutin SMP Al-Azhar Syifa Budi Talaga Bestari adalah ILC (Integrated Learning
Camp) dan Bela Negara. Kegiatan tersebut diadakan setiap tahun dan diikuti oleh
seluruh peserta didik SMP Al-Azhar Syifa Budi Talaga Bestari. Kali ini kegiatan
dilaksanakan di luar sekolah, yaitu di YONIF MEKANIS 203/AK bersama TNI
Angkatan Darat.
Kegiatan ILC dan Bela
Negara kali ini memberikan pengalaman yang menyenangkan. Peserta didik dapat
mengetahui lebih banyak mengenai kepramukaan dan bela negara yang langsung
dibimbing oleh TNI AD. Selain itu pengalaman yang menarik juga dirasakan ketika
kegiatan api unggun dan pelantikan kepramukaan, mengenal ALUTSISTA TNI, dan
ikut berkeliling dengan menaiki mobil tank.
Dalam kegiatan ini
diharapkan peserta didik dapat menambah pengetahuan lebih banyak mengenai
wawasan kebangsaan, menjadi pribadi yang mandiri, disiplin, bertanggung jawab
dan dapat bekerjasma. Serta menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme.